Letkol Armen Jadi Narasumber Penanganan Konflik Sosial

    Letkol Armen Jadi Narasumber Penanganan Konflik Sosial

    Klungkung, - Sosialisasi soal konflik sosial yang saat ini digelar di Ruang Rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung, Rabu (19/06/2024) turut dihadiri oleh sejumlah pihak.

     

    Sosialisasi bertajuk Tri Sakti Menuju Indonesia emas 2045 tersebut, turut dihadiri oleh Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Armen.

     

    Kegiatan itu membahas berbagai ajaran-ajaran Bung Karno dalam kehidupan di era perkembangan yang pesat seperti saat ini, khususnya mencakup soal budaya hingga ekonomi.

     

    “Kalau dikaitkan dengan kaum perempuan, tidak bisa kita pungkiri bahwa perempuan memiliki peranan penting  dimana perempuan bisa menjadi actor strategis dalam pembangunan sebagai wujud emansipasi Wanita, ” kata Letkol Armen.

     

    Sementara itu, untuk di bidang perekonomian dan kebudayaan, kaum perempuan telah banyak membuktikan jika dirinya telah mampu berkontribusi tinggi, hingga memiliki peranan besar dalam menciptakan kebudayaan sebagai jati diri identitas bangsa.

     

    “Maka dari itu, melalui Tri Sakti ini kitab isa menjadi salah satu senjata efektif dalam mewujudkan tujuan tersebut, dan perempuan memiliki peranan penting di dalamnya, ” tandas Dandim. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    TNI-Polri di Nusa Penida Lakukan Patroli...

    Artikel Berikutnya

    Serma Wayan Sebar Ribuan Bibit Ikan di Embung...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa

    Tags